Pelantikan Digital Badan Pengurus OSIS Periode 2021

  • Posted: 2021-04-05
  • By: SASA IXE 07

Pertama kali dalam sejarah, pelantikan badan pengurus OSIS dilakukan secara digital. Hal ini tak pernah diduga dan proses persiapan serta seleksi dilakukan selama kurang lebih dua bulan. Semua proses dari mulai tes tertulis, tes wawancara, bahkan sampai pesta demokrasi pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS (Pemilos) 2021 dilakukan secara digital. Panitia tidak memiliki pilihan lain karena tatap muka secara langsung sangat tidak dimungkinkan. Panitia menggunakan berbagai media sosial yang dimiliki untuk berkomunikasi. Hampir setiap hari melakukan rapat melalui zoom meeting dan membahas hal-hal lainnya melalui whatsapp group. Hal ini dilakukan agar semua dapat berjalan dengan lancar.

Proses yang dilalui penuh tantangan. Terutama saat menyeleksi anggota OSIS yang sudah mendaftar. Jumlah pendaftar cukup banyak, panitia dibantu para wali kelas dan pembina OSIS untuk menyeleksi tes dan wawancara. Kedua hal itu dilakukan dalam kurun waktu yang cukup panjang. Panitia membutuhkan waktu dari pagi hingga malam untuk membahas hasil tes dan menentukan nama serta jabatan yang tepat untuk mereka yang terpilih. Kami memerlukan fleksibilitas waktu yang tinggi. Hal tersebut sulit didapatkan karena kami harus membagi waktu dengan belajar dan mengerjakan tugas sekolah.

Tidak hanya itu, persiapan Pemilos juga cukup rumit. Banyak aspek yang harus dipikirkan dan disiapkan dengan matang karena dilakukan secara digital. Pemilos secara digital ini harus mempertimbangkan keefektifan waktu, tetapi suasana yang diciptakan harus menyenangkan. Hal ini karena seluruh anggota OSIS dan dewan guru ikut serta dalam Pesta Demokrasi tersebut. Semua yang dilakukan itu memiliki satu tujuan yakni untuk regenerasi. Oleh karena itu, rangkaian segala proses dari awal tes hingga Pemilos berakhir di pelatikan badan pengurus OSIS 2021.

Pelantikan badan pengurus OSIS menandakan bahwa tugas Badan Formatur OSIS 2020 sudah selesai. Berjalannya OSIS pada tahun 2021 akan dilanjutkan oleh mereka yang telah terpilih. Pengalaman mempersiapkan acara yang besar ini secara digital sangatlah berkesan. Komunikasi merupakan kunci berjalannya rangkaian pemilihan BP OSIS tahun 2021. Bila komunikasi tidak bisa berjalan dengan efektif, maka acara sebesar ini tidak akan berjalan dengan lancar. Segala perubahan akibat pandemi covid 19 ini menantang kami semua untuk beradaptasi dan hal inilah yang membuat segalanya bermakna. Kami harus berpikir kritis, inovatif, dan dapat mencuri celah agar semua yang biasa dilakukan secara offline di sekolah menjadi online di rumah. Selain itu, persiapan acara ini memperkuat kerja sama dalam tim.

Di balik persiapan yang cukup panjang ini, panitia mengucapkan banyak terima kasih atas kerja keras dari Badan Formatur OSIS 2020 yang telah menyiapkan segala sesuatu dengan sangat baik. Tidak hanya itu, panitia juga mengucapkan terima kasih untuk pembina OSIS yakni Ibu Devi, Ibu Lia, dan Ibu Eus yang telah membimbing Badan Pengurus OSIS 2020 dalam menjalankan tugas. Akhir kata, proficiat untuk Badan Pengurus OSIS 2021 dan selamat menjalan tugas dengan penuh tanggung jawab.

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: views/page_news_detail_unit.php

Line Number: 38

Backtrace:

File: /home/sant9977/public_html/application/views/page_news_detail_unit.php
Line: 38
Function: _error_handler

File: /home/sant9977/public_html/application/views/template.php
Line: 111
Function: view

File: /home/sant9977/public_html/application/controllers/News.php
Line: 167
Function: view

File: /home/sant9977/public_html/index.php
Line: 315
Function: require_once

Back