SHARING IS CARING

  • Posted: 2020-10-13
  • By: Maria Dwi Rianti-Guru Bahasa Indonesia

Bulan Agustus ini Indonesia merayakan hari Kemerdekaannya. Namun, tahun ini sangat berbeda dari segi situasi dan perayaannya. Perayaan kemerdekaan tahun 2020 ini sangat sepi. Kita semua merayakannya di rumah dengan berdoa dan menyaksikan pengibaran serta penurun bendera merah putih. Pandemi covid-19 membuat situasi kemerdekaan menjadi sangat berbeda. Namun, hal itu tidak mengurungkan semangat kemerdekaan yang sudah diwariskan para pahlawan kemerdekaan. Semangat kemerdekaan inilah yang menjadi inspirasi anak-anak OSIS SMP Santa Ursula BSD untuk membuat suatu kegiatan. Kegiatan yang dapat memberikan dampak positif bagi anggota OSIS meskipun dari rumah. Kegiatan tersebut adalah talkshow. Pembahasaannya cukup berat, tetapi dibawakan dengan ringan dan santai.

Proses kegiatan talkshow tidaklah mudah. Tim 17 Agustus yang dikoordinasi oleh Nicko harus berkali-kali mengalami gagal, menunda, dan mengganti. Saya melihat proses mereka untuk membuat acara sangatlah menakjubkan. Tim 17 Agustus mau menerima kritik dan bersedia untuk mengganti. Mereka juga tidak sungkan untuk menerima masukan dan memperbaiki. Semangat muda yang mereka bawa inilah yang membuat saya semakin bersemangat menjadi seorang pembicara. Awalnya tim 17 Agustus ini meminta saya untuk menjadi seorang pembicara di kegiatan webinar OSIS yang bertemakan kemerdekaan. Saya agak ragu menjawabnya, jawaban saya lebih ke penolakan, tetapi saya memberikan kesempatan OSIS untuk berdiskusi kembali mengenai konsep kegiatan mereka. Sampai akhirnya mereka menentukan untuk mengganti konsep kegiatan dari webinar menjadi talkshow.

Setelah tim 17 Agustus sudah siap dan mantap untuk menyelenggarakan kegiatan talkshow, tahap selanjutnya adalah menentukan topic pembicaraan. Akhirnya, kami memutuskan untuk menggunakan tema “Kemerdekaan di Tengah Pandemi” . Tema ini sangat relevan dengan keadaan saat ini. Tujuan pemilihan tema ini pun ingin mengajak anak muda lainnya khususnya siswa SMP Santa Ursula BSD untuk tetap produktif melakukan hal positif meskipun di rumah saja. Tidak hanya itu, dengan tema “Kemerdekaan di Tengah Pandemi” mengajak siswa SMP Santa Ursula BSD memaknai sebuah kemerdekaan tidak hanya sebatas makna leksikalnya saja, tetapi mengambil makna kemerdekaan dan melakukannya. Topik ini sangat menarik, saya dan Ibu Rustanti berdiskusi bersama untuk penyampaian topik ini agar tidak terlalu berat. Kami memutuskan untuk mengambil contoh yang sangat dekat dengan siswa SMP Santa Ursula BSD dan menggabungkannya dengan pengalaman kami dalam pemaknaan kemerdekaan.

Acara talkshow secara garis besar berjalan dengan sangat besar. Banyak tanggapan positif yang diberikan. Siswa SMP Santa Ursula BSD memberikan tanggapan positif dan ingin diadakan kegiatan seperti ini lagi melalui wali kelas mereka. Hal itu membuat saya senang karena tujuan diadakan acara talkshow dapat tersampaikan dengan baik. Namun, kami juga menerima beberapa kritikan dan saran untuk acara tersebut. Buat saya acara talkshow ini memampukan saya bahwa sharing is caring itu sangat penting. Menjadi seorang pembicara bagi saya adalah pengalaman pertama di SMP Santa Ursula BSD. Perasaan campur aduk harus menjadi pembicara meskipun sudah biasa menjadi seorang pembicara di depan kelas. Namun, situasi talkshow  sempat membuat saya tidak percaya diri. Hal itu tidak berjalan lama. Melihat antusias anak-anak saat menyaksikan talkshow  membuat saya rasa tidak percaya diri saya berkurang dan saya mampu membaca acara dengan santai dan ringan.

Tidak hanya itu, saya juga senang dapat berbagi ilmu dengan Abigail dan Jose yang menjadi pembawa acara. Mereka berdua sangat kooperatif sangat dibimbing dan diarahkan. Saya juga senang tim 17 Agustus mampu mempunya kerja sama yang solid, sehingga segala tantangan yang dihadapi dapat diselesaikan dan mereka mampu belajar menjadi seorang pemimpin yang baik. Oleh karena itu, sharing is caring menjadikan seorang belajar dan berkembang menjadi lebih baik. Yuk, lakukan sharing is caring dalam kehidupan sehari-hari.

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: views/page_news_detail.php

Line Number: 38

Backtrace:

File: /home/sant9977/public_html/application/views/page_news_detail.php
Line: 38
Function: _error_handler

File: /home/sant9977/public_html/application/views/template.php
Line: 107
Function: view

File: /home/sant9977/public_html/application/controllers/News.php
Line: 90
Function: view

File: /home/sant9977/public_html/index.php
Line: 315
Function: require_once

Back