Informasi untuk Peserta Didik kelas X tahun pelajaran 2023 - 2024.


  1. Tahun Pelajaran 2023-2024 akan dimulai Kamis, 20 Juli 2023. Peserta didik datang ke sekolah paling lambat pukul 06.55 dan pulang pukul 12.00. Peserta didik diturunkan di gerbang SMP/SMA di dalam lingkungan sekolah.
  2. Proses pembelajaran pada Kamis dan Jumat, 20 & 21 Juli 2023 akan berakhir pada pukul 12.00. Mohon peserta didik dijemput tepat waktu.
  3. Pakaian selama hari Kamis dan Jumat, 20 & 21 Juli 2023 mengenakan seragam dan sepatu SMP asal dengan rapi dan sopan. Bagi peserta didik putri yang berambut panjang (melebihi kerah) wajib mengikat rambut dengan rapi.
  4. Pembagian seragam untuk peserta didik dilakukan Kamis dan Jumat, 20 & 21 Juli 2023. Pembagian seragam langsung diberikan kepada peserta didik; mohon membawa formulir bukti pembelian dan tas/ kantong masing-masing.
  5. Pemakaian Seragam SMA lengkap dan sesuai ketentuan akan dimulai Senin, 24 Juli 2023.
  6. Tidak ada pembelian buku pelajaran, bahan pelajaran disiapkan oleh guru.
  7. Pembayaran uang sekolah menggunakan nomor Virtual Account yang akan diinformasikan kepada peserta didik saat masuk sekolah.
  8. Daftar pembagian kelas akan diinformasikan melalui website sekolah www.sanurbsd-tng.sch.id pada Senin, 17 Juli 2023.
  9. Komunikasi orang tua dengan sekolah dapat dilakukan melalui nomor whatsapp SMA 08118090052 pada pukul 08.00 - 12.00

DOWNLOAD